Cara Share & Update Otomatis Posting Blog ke Facebook, Twitter, Linkedin, dll.
TULISAN atau posting blog/website bisa dibagi (share) atau disebar secara otomatis ke sejumlah media sosial seperti Facebook, Twitter, dan Linkedin. Caranya, daftar (sign up) di www.dlvr.it, situs aplikasi yang men-deliver (mengirimkan) posting blog dari RSS Feeds ke berbagai akun media sosial.
Selain dlvr.it, ada juga NetworkedBlog.com, tapi saat ini pendaftarannya sudah tutup, mungkin sudah kebanyakan akun.
Update posting www.romelteamedia.com selama ini di-share secara otomatis via NetworkedBlogs ke sejumlah akun personal, page, dan grup Facebook dan Twitter.
Mulai sekarang (5/10/2014) update posting romelteamedia.com juga saya share ke akun Linkedin menggunakan jasa dlvr.it.
Ada pendapat, sebaiknya kita share posting blog ke media sosial secara manual saja, agar bisa nambah kata-kata penarik pehatian ataupun "clickbait" (umpan klik). Solusinya, lakukan saja keduanya! Manual dan otomatis menggunakan networkedblog atau dlvr.it.
Share Otomatis Posting Blog ke Facebook dan Twitter merupakan bagian dari trik SEO Sedia Sosial. Menurut para ahli, media sosial merupakan salah satu pilar SEO Blog, selain Konten dan Link. Bahkan, mesin pencari Google juga memperhitungkan link sosial media untuk mengindeks dan memeringkat sebuah situs web/blog. Good Luck! (www.romelteamedia.com).*